Mungkin kita semua
sepakat bahwa rambut salah satu bagian tubuh yang sangat berpengaruh terhadap
penampilan kita. Dengan memiliki rambut yang sehat dan kuat, secara tidak
langsung akan membuat orang tersebut
tampil lebih menarik dan terlihat segar. Dan penampilan yang menarik
pasti akan membuat pribadi yang lebih percaya diri untuk berhadapan dengan
orang lain terlebih dengan lawan jenis. Tapi yang perlu kita ingat bahwa untuk
mendapatkan rambut yang kuat dan segar bukan tanpa usaha dan proses, saat ini berbagai
macam perawatan rambut yang bisa anda lakukan salah satunya dengan cara pergi
ke salon.
Sebagaimana yang
diketahui bersama untuk melakukan perawatan rambut di salon, dibutuhkan biaya
yang cukup mahal. Bagi mereka yang memiliki pendapatan yang lebih tentunya
bukan sebuah masalah jika harus mengeluarkan biaya yang mahal untuk perawatan
rambut, namun yang jadi masalah bagi mereka yang mempunyai penghasilan yang pas
pasan tapi harus mengeluarkan uang yang
cukup banyak untuk mendapatkan rambut yang sehat dan kuat. Sebenarnya kalau
anda tahu,anda tidak perlu pergi ke salon untuk bisa mendapatkan hasil yang
kuat dan sehat. Salah satu cara yang bisa anda lakukan untuk merawat rambut
anda yaitu dengan membuat masker rambut alami, bagi anda yang ingin mengetahui
bagaimana cara membuat masker rambut secara alami mari lihat dibawah ini
Masker Telur Ayam
Cara yang bisa anda
lakukan sendiri dirumah untuk merawat rambut anda yaitu dengan membuat masker
telur ayam. Untuk cara membuatnya, lihat rangkuman informasi dibawah ini
Bahan:
·
satu butir telur
·
Siapkan minyak kelapa sebanyak 1
sendok makan
·
Satu sendok makan minyak zaitun
·
Satu sendok madu murni
·
Buah pisang
Cara membuatnya
·
Campurkan semua bahan yang saya
sebutkan diatas terkecuali pisang
·
Kocok campuran bahan tersebut
sampai merata.
·
Jika sudah merata lalu campurkan
pisang dan aduk kembali sampai menyerupai susu
· Apabila sudah menyerupai susu,
oleskan kebagian rambut secara merata dan tunggu dalam waktu 20 menit
·
Terakhir bilas dengan menggunakan
air dingin sampai bersih
Masker Buah Pisang
Selain masker telur
ayam, masker yang bisa anda buat dirumah yaitu masker buah pisang. Dan untuk
bagaimana cara membuat masker buah pisang silahkan simak informasi berikut ini
Bahan
·
Siapkan satu buah pisang
·
Air bersih sebanyak 200 ml
·
satu sendok minyak zaitun
·
satu sendok minyak kelapa
·
3 sendok makan mayones
·
satu sendok jojoba oil
·
2 sendok makan madu
Caranya:
·
Pertama kupas terlebih dahulu
kulit pisang dan ambil dagingnya saja
·
Selanjutnya campurkan semua bahan
yang ada di atas ke blender dan tunggu sampai halus.
·
Jika sudah halus, usapkan ke
rambut secara merata dan diamkan kira –
kira selama 20 menit.
· Apabila sudah 20 menit bilas
dengan menggunakan air dan shampo, untuk hasil yang maksimal gunakan secara
rutin 3 kali dalam satu minggu
Tidak ada komentar:
Posting Komentar